28.11.13
Grid Computing
Grid Computing
Grid Computing adalah penggunaan sumber daya yang melibatkan banyak komputer yang letaknya terpisah secara geografis dan saling terhubung melalui jalur komunikasi untuk memecahkan persoalan komputasi skala besar.
Dengan kata lain konsep Grid Computing adalah komputasi parallel dengan infrastruktur perangkat keras dan perangkat lunak yang dapat menyediakan akses yang bisa diandalkan, konsisten, tahan lama dan tidak mahal terhadap kemampuan komputasi mutakhir yang tersedia
Grid Computing adalah suatu istilah yang dipakai untuk menggambarkan satu dari dua sub-kategori besar yang terkait dengan distributed computing :
1. Komputasi online (Online computation) atau “storage offered as a service” yang didukung oleh sebuah kumpulan sumber daya ‘distributed computing’ atau yang dikenal dengan Utility Computing, on-demand computing atau cloud computing. Data grid menyediakan ‘controlled sharing and management’ dari sejumlah besar data yang terdistribusi, sering digunakan dalam kombinasi dengan komputasi grid.
2. Pembentukan sebuah "superkomputer virtual" yang terdiri dari jaringan komputer loosely-coupled, bertindak dalam memandu untuk melakukan tugas yang sangat besar. Teknologi ini telah diterapkan untuk masalah ilmiah, matematika, dan akademis komputasi-intensif melalui komputasi relawan, dan digunakan di perusahaan-perusahaan komersial untuk aplikasi yang beragam seperti penemuan obat, peramalan ekonomi, analisis seismik, dan back-office pengolahan data untuk mendukung e-commerce dan layanan web.
26.11.13
Cloud Computing
A. Sejarah Cloud Computing
Sejarah cloud computing dimulai pada tahun1960-an, John McCarth seorang pakar komputer dari MIT meramalkan bahwa suatu hari nanti komputerisasi akan menjadi infrastruktur publik layaknya seperti berlangganan listrik atau telepon. Kemudian pada akhir tahun 1990-an, lahir konsep ASP (Application Service Provider) yang ditandai munculnya perusahaan pengolah data center. Selanjutnya pada tahun1995, Larry Ellison, pendiri Oracle, melahirkan wacana “Network Computing” pasca penetrasi Microsoft Windows 95 yang merajai pasar software dunia pada saat itu. Ide itu menyebutkan bahwa PC tidak perlu dibenamkan software yang membuat berat kinerja dan cukup diganti sebuah terminal utama berupa server. Pada awal tahun 2000-an, Marc Beniof, eks Vice President Oracle melansir aplikasi CRM berbentuk “software as a service” bernama Salesforce.com sebagai penanda lahirnya cloud computing. Tahun 2005, situs online shopping Amazon.com meluncurkan Amazon EC2 (Elastic Compute Cloud), diikuti Google dengan Google App Engine, dan IBM yang melansir Blue Cloud Initiative.
11.11.13
RPP KKPI Menginstal Sistem Operasi dan Software
SMK NEGERI 1 GUNUNG TALANG
Jln. Lintas Sumatera No 100 Talang Kecamatan Gunung Talang
Telp. (0755)
766499 Fax. (0755) 766499
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Identitas Mata Pelajaran
Nama Sekolah : SMK Negeri 1
Gunung Talang
Mata Pelajaran : Keterampilan Komputer dan Pengelolaan Informasi
(KKPI)
Kelas/ Semester : X / 1
Alokasi Waktu : 4 x pertemuan (4 x 45 menit)
Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar, Indikator, Tujuan
2.
Mengoperasikan Sistem Operasi
Software
Kompetensi Dasar
2.1 Menginstal Sistem Operasi dan Software
Indikator
1. Menjelaskan Fungsi software sistem operasi
2.
Menjelaskan Langkah-langkah menginstal software sistem operasi
3.
Menjelaskan
Fungsi software aplikasi
4.
Menjelaskan
Langkah-langkah menginstal software aplikasi
Tujuan
1.
Siswa mampu menjelaskan Fungsi software sistem operasi
2.
Siswa mampu menjelaskan Langkah-langkah menginstal software sistem operasi
3.
Siswa mampu menjelaskan Fungsi software
aplikasi
Karakter yang Diharapkan
Siswa mampu berpendapat, taat, jujur, tekun, kritis,
disiplin, terbuka, menerima pendapat orang lain, sopan, saling menghormati, dan
menghargai.
3.
Materi Pembelajaran
1.
Pengertian
dan fungsi sistem operasi
Langganan:
Postingan (Atom)